Kulkas untuk Sanggar Prestasi

INSAN MANDIRI – Alhamdulillah pada hari Jumat (16/6), Insan Mandiri Sidoarjo menyerahkan kulkas amanah dari donatur. Pak Bambang donatur rutin Insan Mandiri Sidoarjo. Kulkas tersebut diamanatkan untuk Sanggar Prestasi di desa Cangkring Kecamatan Krembung Kabupaten Sidoarjo.

Diterima oleh Ustaz Karyadi selaku pengasuh Sanggar Prestasi. Alhamdulillah kulkas ini dapat dipergunakan untuk menyimpan air minum kemasan yang dipersiapkan untuk kegiatan belajar dan mengaji santri Sanggar Prestasi Insan Mandiri Sidoarjo. Serta dapat pula digunakan untuk menyimpan bahan makanan guna kegiatan jumat berkah.

Seperti diketahui bahwa Sanggar Prestasi Insan Mandiri Sidoarjo rutin menyelenggarakan pembagian nasi jumat berkah, makanan, minuman hingga uang saku kepada adik-adik binaan di Sanggar Prestasi Insan Mandiri Sidoarjo. (han/r)

Bagikan Kebaikan Ini Melalui:
WhatsApp
Facebook
Twitter
Telegram
LinkedIn

Program Donasi

Keajaiban Ramadhan

Rayakan Keajaiban Ramadhan di Insan Mandiri

Donasi Sekarang
Donasi Pangan Kemanusiaan Palestina

Bersama Ringankan Beban Saudara Kita di Palestina

Donasi Sekarang